Jumat, 06 Juli 2012

Indonesia kalah bahagia dari Myanmar dan Laos

Indonesia kalah bahagia dari Myanmar dan LaosIndonesia kalah bahagia dari Myanmar dan Laos

Reporter: Ardyan Mohamad


Warga Indonesia seringkali merasa lebih makmur daripada beberapa negara lain di Asia Tenggara. Namun, bicara soal tingkat kebahagiaan, rupanya hasil survei berkata lain.

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) melansir peringkat kebahagiaan warga dunia. Pada survei itu tingkat kebahagiaan Indonesia berada di peringkat 83, masih kalah dari Myanmar (74) dan Laos (82).

Majalah Time melaporkan, Sabtu (7/4), PBB menyusun peringkat itu berdasarkan survei yang diselenggarakan lembaga Gallop. Penyusunan daftar menggunakan metode tanya jawab indeks Cantrill. Beberapa aspek yang diukur diantaranya kepuasan warga terhadap layanan negara dan kepuasan terhadap taraf hidup mereka.

Indonesia meski masuk 100 besar negara paling bahagia di dunia, tidak lebih bahagia dibanding negara tetangga seperti Malaysia (51) atau Vietnam di peringkat 65.

PBB menjelaskan daftar kebahagiaan warga sebuah negara rupanya tidak terkait dengan tingkat Produk Nasional Bruto. Ada banyak faktor yang membuat seseorang bahagia, meliputi jaminan kesehatan, kondisi lingkungan yang asri, sampai layanan pendidikan yang baik.

Contoh paling pas adalah Amerika Serikat yang cuma berada di peringkat 11. Pernyataan pers PBB menyatakan, "pendapatan nasional Amerika meningkat terus sejak 1960, namun kebahagiaan warganya cenderung terus turun,".

Negara yang penduduknya paling bahagia di dunia menurut survei itu adalah Denmark. Barangkali di negara itu tidak ada gonjang-ganjing kenaikan harga bahan bakar.
[fas]

Sumber : http://www.merdeka.com/dunia/indonesia-kalah-bahagia-dari-myanmar-dan-laos.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar